Jelang HUT RI ke 72, Penjual Bendera Mulai Marak

img

TENGGARONG, Menjelang perayaan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 Tahun 2017, pedagang bendera merah putih di Tenggarong mulai marak di pinggir jalan . 

Moment ini dimanfaatkan oleh pedagang dengan menjual beraneka ragam bentuk bendera merah putih serta umbul-umbul beraneka warna.

Saat ini mulai memasuki bulan Agustus sebagaian besar para pedagang musiman, pedagang bendera sang saka merah putih sudah mulai tampak di pinggir jalan-jalan di beberpa jalan, Seperti di jalan S.Parman, Imam Bonjol dan Jalan Kh Ahmad Muksin Timbau. "Setiap tahun saat jelang 17 Agustus, pasti saya jualan bendera merah putih dan pernak-pernik hiasan HUT." kata Samarian penjual bendera yang mengaku berasal dari Bandung ini.

Dirinya sengaja datang jauh jauh ke Kota Tenggarong untuk memanfaatkan momen 17 Agustus untuk meraup rezeki. Biasanya selama berdagang dirinya bisa mendapat keuntungan bersih Rp1,5 juta. “Saya bisa dapat untung hingga Rp.3 juta namun itu tergantung musiman." ujarnya.

Samarian mengaku dirinya baru 3 hari berada di Tanggarong untuk berjualan bendera. Namun ini bukan kali pertamanya berjualan bendera di Kota Tenggarong yang mana ia mengaku sudah 8 tahun selalu berjualan di Tenggarong. "Untuk harga bendera dan umbul-umbul yang ditawarkan bervariasi. Biasanya mematok harga  dari Rp35 ribu tergantung ukuranya dan biasanya  buka mulai jam 07.00 hingga 17.00 wita." jelasnya. dra/poskotakaltimnews.com