Distribusi Beras Sejahtera Kukar Semoga Tak Terlambat Lagi

img

TENGGARONG,Memasuki Oktober pembagian beras sejahtera (Rastra) mulai normal kembali diwilayah Kutai Kartanegara,Penerimaan Rastra di Kukar sekitar 23.443 keluarga Penerima Manfaat (KPM)/KK dan warga tersebut menerima 15 kilogram/KK.

Menurut Kepala Dinas Sosial  Kukar  Didi Ramyadi,Melalui PPTK Distribusi Rastra Muhlis bahwa  beberapa minggu  kemarin sudah distribusikan rastra di Kecamatan Anggana dan beberapa wilayah yang lain .

“Alhamdulilah kemarin sudah distribusikan semoga pembagian Rastra tepat sasaran ,dan warga yang miskin dapat menikmati beras tersebut”ujar Muhlis Saat ditemui Poskota Kaltim ,belum lama ini.

Muhlis mengatakan untuk wilayah Tenggarong sudah distribusikan bahkan sudah ke tiga kalinya dibagikan kepada warga  miskin yang membutuhkan  beras tersebut.

“Kami dari pihak Dinsos Kukar tidak bisa berbuat banyak hanya itu saja yang bisa kami salurkan untuk warga miskin ,Semoga ditahun depan lebih dapat distribusikan lebih cepat lagi dan tepat waktu”paparnya.

Sementra Kepala Lurah Kelurahan Melayu Tenggarong  Rustam Effendi bahwa dengan adanya Program Rastra  warga yang sangat  membutuhkan beras tersebut dengan harga yang terjangkau.

“Kami sudah menyeleksi apakah warga tersebut layak mendapatkan beras  atau tidak, saya sebagai lurah melayu sangat apresiasi dengan program tersebut.”katanya*ric/poskotakaltimnews.com