Ketua DPRD Berau Prihatin dengan Kondisi Jembatan Pulau Besing
POSKOTAKALTIMNEWS,
BERAU : Ketua DPRD
Kabupaten Berau, Madri Pani menyampaikan keprihatinannya terhadap kondisi
jembatan Kampung Pulau Besing, Kecamatan Gunung Tabur.
Sejak dibangun, jembatan tersebut
menjadi sarana vital bagi masyarakat setempat namun kini kondisinya telah rusak.
Pemerintah daerah merespons cepat
atas keadaan tersebut dengan menginisiasi program perbaikan jembatan Pulau
Besing. DPRD telah menerima rencana perbaikan tersebut, sehingga prosesnya akan
segera dilaksanakan dengan harapan kembali seperti semula.
Madri Pani menekankan pentingnya kerjasama
masyarakat setempat dalam menjaga keberlangsungan jembatan pasca perbaikan.
"Fasilitas umum yang
mendukung aktivitas dan kesejahteraan masyarakat menjadi perhatian serius
Pemerintah dan Dewan," ucap Madri Pani, Senin (26/03/2024).
Madri berharap perbaikan ini
segera tuntas agar masyarakat dapat mengangkut material dan hasil panen dengan
leluasa seperti sebelumnya.
"Kepala Kampung Pulau Besing juga merasa lega karena aspirasi mereka direspon oleh Pemerintah daerah," tuturnya.
Madri Pani menegaskan komitmennya
untuk terus mendorong pemerintah memberikan jawaban yang pasti terkait timeline
perbaikan kepada masyarakat, serta menyoroti kesulitan Kepala Kampung dalam
mendapatkan jawaban yang jelas setiap musyawarah perencanaan pembangunan. (Sep/Nad/Advetorial)