Edi Sudah Teken Usulan Pelantikan Wabup Chairil

img

(Edi Damansyah)

 

TENGGARONG- Sudah terlalu lama sendiri, Edi bakal dibantu oleh Wakil Bupati Chairil Anwar, yang sudah terpilih di Rapat Paripurna DPRD Kukar Pekan lalu. Agar Edi cepat dibantu oleh Wabup, dirinya mengakui, sudah meneken berkas permohonan pelantikan Chairil ke Pemprov Kaltim.

"Berkasnya sudah saya teken kok, tiga hari yang lalu, dan kemungkinan sudah berproses di Pemprov," kata Edi, kemarin, di Sekretariat Tim Gugus Tugas Percepatan Covid-19 Kukar, Jalan Muso Bin Salim Tenggarong.

Masih menurut Edi, sampai berkas ke Pemprov, sudah menjadi wewenang pemprov untuk mengurusinya sampai ke Mendagri. Jika Chairil dilantik secara resmi jadi Wabup, dirinya akan terasa ringan menjalankan pemerintahan bersama Chairil.

"Mudah-mudahan beliau(Chairil,red) bisa menjalankan amanah, sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya sebagai Wabup. Kerja saya akan terbantu, walau selama menjalankan sendiri, pemerintahan tetap berjalan normal tanpa kendala," tutur Edi.

Sementara itu, Chairil menjelaskan, kemungkinan dirinya tidak bisa dilantik, dalam waktu cepat, dengan pertimbangan, pandemi Covid-19 masih berlangsung di indonesia, dimana mobilisasi antar daerah ke daerah yang lain ada pembatasan, demi menghindari penyebaran virus corona.

"Kemungkinan, pelantikannya di bulan Juni mendatang, kalau bulan ini(Mei,red) tidak bisa," ungkapnya.

Chairil mengakui, dirinya siap membantu Bupati Kukar, dalam penanganan Covid-19, yang pastinya lebih berat dalam penanganannya.

"Yang terberat, yang bakal kita jalani, penanganan ekonomi dampak dari Covid-19, banyak pendapatan masyarakat yang menurun, dan ini sangat riskan, dalam kondisi sekarang, jika kita tidak carikan solusinya, secara bersama-sama," ungkap Chairil, yang pernah juga menjabat Pj Bupati Kukar 2015 yang lalu.(and/adv)