Bupati Edi Resmikan Gedung dan Vertical Drayer

img

Bupati Edi Damansyah saat meresmikan Gedung dan Vertical Drayer 


POSKOTAKALTIMNEWS.COM, KUKAR- Bupati Kukar Edi Damansyah didampingi Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) meresmikan gedung dan vertical drayer (alat pengering padi), di gedung Rice Procecing Unit Loh Sumber, Selasa (22/11/2022). 

Kegiatan tersebut juga dihadiri Kepala Desa Loh Sumber Sukiran, Kepala Desa Sumber Sari Sutarno, dan Camat Loa Kulu, serta beberapa kelompok tani. 

Edi Damansyah mengatakan, alat tersebut merupakan alat kerja, untuk mempersingkat waktu dalam skala besar, mulai dari berbentuk padi gabah, hingga pengemasan yang telah menjadi beras. Tentunya hal ini juga sangat membantu petani, sehingga petani bisa lebih fokus untuk proses produksi lebih banyak. 

"Ini asetnya Bumdes Sumber Purnama, jadi dari kondisi setelah panen, gabah itu bisa dikeringkan dengan standarnya dan diproses penggilingannya," ucap Edi Damansyah kepada Poskotakaltimnews. 

Ia juga mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Bumdes Sumber Purnama, Bumdes tersebut telah membangun ekosistem bisnis, baik dari hulu hingga hilirnya. 

"Kelompok tani hanya melakukan penanaman, dan hasilnya dibeli oleh Bumdes, jadi ekosistem bisnis sudah mukai berjalan. Saya apresiasi kebijakan pemerintah terhadap Bumdes betul betul dijalankan dengan baik," ungkapnya.

Dirinya berharap, desa yang ada di Kukar bisa belajar melalui desa Loh Sumber dan Bumdesnya. Berkaitan dengan optimalisasi Bumdes, di Kecamatan Loa Kulu ada 2 desa yang bisa dicontoh yakni Loh Sumber dan Sungai Payang. 

"Bumdes Sungai Payang telah berhasil mencapai tingkat nasional. Pemerintah telah mengeluarkan peraturan Nomor 11/2021 tentang Bumdes, jadi Bumdes ini sudah sama dengan badan usaha lainnya , baik dari sisi kelembagaannya dan pengelolaan," tutupnya.(*riz)