Kunjungan Menparekraf ke Kabupaten Berau, Harapan Baru untuk Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

img

POSKOTAKALTIMNEWS, BERAU : Pemerintah Kabupaten Berau menyambut istimewa kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, pada Selasa (2/7/2024), untuk melihat secara langsung potensi sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (ekraf) yang ada di Bumi Batiwakkal.

 

Dalam acara penyambutan itu, Sandiaga Uno menjalani serangkian acara adat Berau berupa tappung tawar, serta persembahan tari Selamat Datang yang melambangkan kehangatan dan kebersamaan dalam menyambut tamu.

 

Dalam kesempatan itu Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas menyampaikan harapannya, melalui kunjungan Menparekraf bisa membawa dampak positif bagi perubahan dan kemajuan pariwisata, ekonomi kreatif daerah ini.

 

Karena itu dukungan dari Pemerintah Pusat sangat diperlukan, agar apa yang menjadi harapan dan keinginan Pemkab Berau dalam mengembangkan infrastruktur pariwisata serta promosi destinasi wisata dapat berjalan lancar.

 

"Kedatangan Menteri Sandiaga Uno adalah momen penting bagi Kabupaten Berau," ungkap Sri, di VIP Room Bandara Kalimarau.

 

Sementara, Menteri Sandiaga Uno juga turut mengungkapkan apresiasinya terhadap sambutan hangat yang diberikan oleh masyarakat dan pemerintah daerah Berau,

 

"Kami melihat potensi besar di Bumi Batiwakkal untuk menjadi destinasi pariwisata unggulan. Pemerintah pusat siap berkolaborasi dengan pemerintah daerah dalam meningkatkan konektivitas, fasilitas, dan pengembangan SDM di sektor pariwisata," ungkap Sandiaga Uno.

Diakhir acara penyambutan kunjungan ini ditandai dengan penyerahan cindera mata dari Pemerintah Kabupaten Berau yang diserahkan Duta Pariwisata Berau kepada Menteri Sandiaga Uno, sebagai penghargaan atas kunjungannya yang diharapkan akan memberikan dorongan baru bagi pengembangan pariwisata lokal. (Sep/Nad)