Lari Strava Sukses Digelar, Dispora Pastikan Akan Jadi Event Berkelanjutan
(Kadispora Kukar Aji Ali Husni bersama para peserta
Lari Strava Agustus 2024/pic:tanty)
POSKOTAKALTIMNEWS,KUKAR : Setelah satu bulan lamanya Lari Strava digelar, tepat hari ini Selasa (3/9/2024) Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mengumumkan dan menyerahkan langsung hadiah bagi para pemenang.
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Kukar, Aji Ali Husni mengungkapkan kegiatan Strava ini merupakan bagian dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 79 tahun.
“Strava memang bagian dari rangkaian memeriahkan HUT RI ke 79 tahun, dan lari Strava ini kita mulai selama satu bulan sejak 1-30 Agustus. Lokasinya di Komplek Stadion Aji Imbut.” ungkap Ali saat diwawancarai awak media usai menyerahkan hadiah kepada para pemenang
Ali menyebutkan untuk kategori lari Strava kali ini, yakni mulai dari kategori khusus pegawai Dispora Internal, umum dan pelajar.
“Kita ambil 10 terbaik, kemudian juara 1 dengan jarak tertinggi disetiap kategori. Alhamdulillahnya selama kegiatan ini Stadion Aji Imbut setiap harinya ramai masyarakat beraktivitas olahraga.” ujarnya.
Dirinya berharap meski kegiatan ini telah usai, namun masyarakat diharapkan tetap berolahraga atas dasar untuk kesehatan. Dan melalui Strava ini bisa menemukan bibit-bibit atlet lari daerah.
“Atlet lari cukup sulit, harapanya PASI membuat program sehingga nanti ketika kita memerlukan atlet lari kita sudah mempunyai atlet. Apa lagi adek- adek ini yang pastinya mempunyai potensi. Dan kami Dispora tentu akan memfasilitasi.” katanya.
Ali juga mengatakan
melihat animo masyarakat, yang antusias pada setiap event olahraga salah
satunya olahraga lari. Ia memastikan akan menjadikan kegiatan lari menjadi
event yang berkelanjutan dan akan diadakan kembali. (adv/tan)
Berikut Juara Lari Strava Agustus 2024 :
Kategori Dispora :
Hidayat Lin 333.09 KM
Hj Imama S 182.89 KM
Kategori Umum :
Reza Sapitra 670.86 KM
Mita Wati 396.05 KM
Kategori Pelajar :
M. Sarva 275.05 KM
Dara Fania A 388.28 KM