Guru di Berau Mulai Beradaptasi Digital, Belajar.id dan Rumah Pendidikan Jadi Andalan

img

POSKOTAKALTIMNEWS, BERAU : Transformasi digital di dunia pendidikan mulai terasa hingga ke daerah. Di Kabupaten Berau, para guru perlahan beradaptasi dengan sistem pembelajaran berbasis teknologi melalui pemanfaatan akun Belajar.id dan platform Rumah Pendidikan, yang kini menjadi penopang baru dalam proses belajar mengajar.

 

Upaya ini didorong Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur melalui Unit Pelaksana Teknis Teknologi Komunikasi dan Informasi Pendidikan (Tekkom dan Infodik), sebagai bagian dari peningkatan kualitas sumber daya manusia tenaga pendidik.

 

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur Wilayah Berau, Ahmadong mengatakan digitalisasi pendidikan membawa perubahan nyata bagi guru, terutama dalam mengakses materi pembelajaran dan perangkat pendukung secara lebih fleksibel.

 

“Bahkan sekarang guru tidak lagi bergantung pada satu sumber. Melalui Belajar.id dan Rumah Pendidikan, mereka bisa mengakses banyak materi pembelajaran secara gratis dan mudah,” ujar Ahmadong saat ditemui di ruang kerjanya.

 

Menurutnya, kehadiran platform digital membantu guru menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi yang terus bergerak cepat. Tidak hanya mempermudah proses belajar mengajar, digitalisasi juga mendorong guru untuk lebih kreatif dan inovatif dalam menyampaikan materi kepada siswa.

 

Ahmadong berharap, pemanfaatan teknologi informasi dapat mengubah cara pandang tenaga pendidik terhadap pembelajaran digital. Dengan adaptasi yang baik, sistem pendidikan ke depan diharapkan semakin terintegrasi dan relevan dengan kebutuhan zaman.

 

“Teknologi bukan lagi tantangan, tapi alat bantu. Jika dimanfaatkan dengan baik, kualitas pembelajaran tentu akan semakin meningkat,” jelasnya.

Melalui program digitalisasi ini, pemerintah berharap dunia pendidikan di daerah dapat berkembang seiring kemajuan teknologi, sekaligus memastikan para guru tidak tertinggal dalam arus transformasi digital. (sep/FN)