SMPIT Nurul 'Ilmi Wisuda Tahfidz dan Qiroati.

img

TENGGARONG,Sejak berdirinya SMP IT Nurul 'Ilmi Tenggarong 10 tahun yang lalu, kegiatan bina baca Qur'an dengan Metode Qiroati serta menghafal Al Qur'an (tahfizul Qur'an) sudah mulai diterapkan.
Wisuda kali ini diikuti 65 anak dan terasa lebih istimewa karena dihadiri langsung oleh Korwil Qiroati Wilayah Kalimantan yang juga Anggota DPD RI KH. Mushlihuddin Abdurrasyid, Lc., M.PdI serta Ketua LPTQ Kukar yang juga Wakil Bupati Kukar, Edi Damansyah serta Ketua Jaringan Sekolah Islam Terpadu Regional Kalimantan yang juga Dewan Pendiri Yayasan Nurul 'Ilmi, Dr. H. Saiful Aduar dan Ketua JSIT Kukar H. Saparuddin Pabonglean, M.Pd.
"Kami juga telah menjalin kerjasama dengan Pondok Pesantren Ibnul Amin Pamangkih untuk intensifikasi kegiatan pembelajan Qur'an di lembaga ini dengan mendatangkan ustadz khusus tahfidzul Qur'an", kata H. Untung, S. Pd dalam sambutannya.
Acara ini berlangsung khidmat di ruang utama Masjid Istiqlal komplek SIT Nurul 'Ilmi Tenggarong, akhir pecan lalu. awi/poskotakaltimnews.com