Gelar Mubes, Warga Buton di Samarinda Deklarasikan Komitmen Menjaga Kamtibmas Pasca Pilkada Kaltim 2024
Warga
Buton di Samarinda menggelar deklarasi damai untuk menjaga kamtibmas dan
melestarikan adat istiadat pasca Pilkada Kaltim 2024, pada Sabtu (25/1).
(fic/mid)
POSKOTAKAlTIMNEWS, SAMARINDA : Himpunan Warga Buton Lapandewa Kaindea Samarinda dan Kerukunan Warga Buton Matanasurumba menggelar Musyawarah Besar (Mubes) ke-1 selama tiga hari, mulai 25 hingga 27 Januari 2025, di Aula Poltekes dan Lapangan Umum Warga Buton Lapandewa Kaindea di Jalan Delima, Kelurahan Sidodadi, Samarinda.
Acara ini dihadiri oleh berbagai
tokoh penting, termasuk Ketua Tim Wali Kota untuk Akselerasi Pembangunan (TWAP)
Kota Samarinda, Syaparuddin, S.Sos, Anggota DPRD Kota Samarinda Abdul Muis,
S.M, serta Ketua Himpunan Warga Buton Lapandewa Kaindea Samarinda, La Tombo,
S.Sos. Tak ketinggalan, Ketua Kerukunan Warga Buton Matanasurumba Samarinda, La
Miru, S.Pd., Wakil Ketua Himpunan Warga Buton Lapandewa Kaindea Samarinda,
Syahruddin, Ketua Dewan Pengarah Panitia Mubes
La Syarifuddin dan Ketua Panitia Mubes Jifran.
Selama Mubes, berbagai kegiatan
dilaksanakan, antara lain pemilihan presidium dan sekretaris jenderal forum
adat Minggu (26/1), persembahan beladiri dari persatuan warga Buton Senin,
(27/1) serta deklarasi damai pada Sabtu (25/1) yang bertujuan untuk menjaga
keamanan dan ketertiban pasca Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltim, Pemilihan
Wali Kota (Pilwali), dan Pemilihan Bupati (Pilbup) 2024.
Deklarasi ini dihadiri oleh
sekitar 700 warga Buton, yang turut menyampaikan komitmennya untuk menjaga dan
melestarikan adat istiadat serta budaya sebagai identitas kerukunan mereka.
Selain itu, mereka juga berjanji untuk memelihara nilai-nilai luhur yang
mendukung pemenuhan hak asasi manusia (HAM) dan menciptakan lingkungan yang
harmonis antar sesama.
Dalam deklarasi tersebut, warga
Buton menegaskan komitmennya untuk menghindari segala bentuk ujaran kebencian,
penyebaran informasi yang tidak benar, serta tindakan yang bisa memecah belah
kerukunan antar warga. Mereka juga sepakat untuk mendukung pembangunan daerah
Kota Samarinda dan Provinsi Kaltim, serta berkontribusi dalam mendukung
pembangunan nasional.
“Penting bagi kita untuk menjaga
kedamaian, agar pasca Pilkada Kaltim 2024, masyarakat tetap hidup dalam suasana
aman dan kondusif. Kami siap menjaga ketertiban dan mendukung pembangunan yang
berkelanjutan,” kata La Tombo, Ketua Himpunan Warga Buton Lapandewa Kaindea
Samarinda.
Sebagai bentuk komitmen mereka, warga Buton Lapandewa Kaindea juga menyatakan akan terus menjaga kebersamaan dan kerukunan, serta berperan aktif dalam pembangunan daerah. Mereka berharap agar wilayah Samarinda dan sekitarnya terus berkembang dalam suasana yang aman, damai, dan penuh keharmonisan antar sesama.
Deklarasi ini menjadi momentum
penting bagi masyarakat Buton di Samarinda untuk menunjukkan solidaritas dan
komitmennya dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman pasca Pilkada
Kaltim 2024. (mid)